ePortal.web.id โ Jerawat memang menjadi salah satu masalah umum yang kerap terjadi pada kulit wajah, namun masalah tersendiri tentu akan muncul ketika jerawat sudah dalam tahapan iritasi hingga bernanah. Hal ini merupakan masalah dimana jerawat yang anda alami sudah dalam kondisi yang parah. Anda perlu untuk menangani masalah kulit yang satu ini sesegera mungkin, agar nantinya tidak lebih parah dan menghasilkan bekas yang sulit untuk dihilangkan.
Obat Alami Jerawat Bernanah
Ada banyak sekali cara yang bisa menjadi obat untuk mengatasi jerawat bernanah ini. mulai dari menggunakan perawatan khusus, bahkan bahan โ bahan alami yang ada disekitar, merupakan pilihan tepat untuk mengatasi jerawat yang meradang dan bernanah ini. berikut ini, adalah beberapa ulasan mengenai apa saja obat alami jerawat bernanah, yang bisa anda coba gunakan secara aman dan ampuh.
- Madu
Yang pertama adalah dengan menggunakan madu. Bahan alami yang satu ini, merupakan pilihan alami untuk mengatasi jerawat yang bernanah. Kandungan madu ini sendiri memiliki efek osmosis yang ampuh menyerap cairan ehingga akan menyebabkan terjadinya pelepasan hidrogen peroksida, yang baik untuk antibiotik jerawat bernanah. Caranya cukup cuci wajah anda terlebih dahulu, dan setelah itu, anda bisa mengoleskan dengan cotton bud wajah anda menggunakan madu.
- Lemon
Lemon juga pilihan tepat untuk mengatasi jerawat batu. Buah lemon memiliki Kandungan vitamin C yang baik untuk mengatasi bekas jerawat. Buah ini juga merupakan bahan alami yang baik untuk mengusir berbagai macam kotoran dan juga mengikis bakteri penyebab nanah. Caanya cukup campurkan perasa lemon dengan sedikit air, dan anda bisa bisa mengoleskan sedikit demi sedikit menggunakan cotton bud untuk jerawat anda.
- Belimbing wuluh
Selain itu, bisa juga dengan menggunakan belimbing wuluh. Belimbing wuluh ini sendiri juga berkhasiat dalam mengatasi jerawat bernanah. Antioksidant yang ada dalam belimbing wuluh ini, bermanfaat menangkal radikal bebas, dan tentu saja menepis bakteri penyebab dari radang. Kulit yang cerah alami juga bisa anda dapati dengan belimbing wuluh ini. Caranya, cukup tumbuk beberapa butir belimbing wuluh, dan setelah itu, oleskan kebagian wajah secara merata.
- Jahe
Jahe juga memiliki manfaat yang kaya untuk mengatasi jerawat yang bernanah. Kaya akan kandungan antioksidant yang tinggi, tentu saja peradangan akibat bakteri yang menyebabkan nanah pada jerawat anda bisa teratasi dengan jahe ini. selain itu, jahe juga kaya akan kandungan gingerols, hingga zinc yang baik untuk mengatasi iritasi akibat jerawat. Kupas kulit jahe, dan kemudian anda bisa menumbuknya hingga lembut. aplikasikan masker jahe ini pada wajah yang sebelumnya sudah dicuci terlebih dahulu.
Itulah beberapa pilihan untuk obat alami yang bisa anda gunakan untuk mengatasi jerawat yang bernanah, dan tentu saja bisa anda coba lakukan secara aman dirumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.